Minggu, 16 Desember 2012

visi dan misi CMCS



VISI DAN MISI
CENTRE FOR MECHATRONICS AND CONTROL SYSTEMS
(CMCS)

    Visi :
1.   Sebagai wadah bagi masyarakat mesin untuk mengimplementasikan perkembangan teknologi khususnya di bidang robotika.
2.   Untuk mengaplikasikan tridharma perguruan tinggi.
3.   Mengharumkan nama Politeknik Negeri Ujung Pandang dan jurusan Teknik Mesin.
      Misi :
1.   Berpartisipasi dalam setiap kompetisi robotika dan meraih prestasi gemilang.
2.   Merencanakan,melakukan dan menghasilkan hasil riset dalam bidang teknologi mekatronika dan sistem kontrol agar berguna bagi masyarakat.
Salam Robotika………….
Selesai aktifitas yang satu tiba aktifitas yang baru begitulah kata yang tepat untuk memulai. Pada kali ini madding Edisi 3 akan diisi dengan kegiatan yang baru  kami laksanakan yaitu MICRO-TC (Pelatihan Mikrokontroler dan Robotika). Pelatihan ini dilaksanakan berlandaskan kebutuhan masa depan akan pengetahuan sistem mikrokontroler dan robotika. MICRO-TC  yang pertama berlansung empat kali pertemuan setiap hari sabtu yang dilakasanakan pada tanggal 24 November dan tanggal 1,8,dan 15  desember bertempat di ruangan MEEC. Pada  kegiatan ini yang terpilih sebagai peserta pertama adalah kelas 1B Konversi Energi (kelas kerjasama PLN).
Setelah kegiatan MICRO-TC selesai maka dihasilkan 5 buah robot line follower dari lima tim peserta MICRO-TC,selanjutnya akan ditutup dengan lomba internal antara TIM robot CMCS yang akan mewakili Politeknik Negeri Ujung Pandang dalam ajang lomba line follower se-indonesia (ARCON 2012) VS TIM line follower PLN,lomba tersebut bertemakan”shine the world”,dimana robot akan mengikuti garis hitamyang telah disediakan beserta rintangan yang ada ,tim yang dinyatakan sebagai juara adalah tim yang berhasil menekan tombol di garis finish sehingga lampu menyala.